The Effect of Different Natural Feeds on Growth and Survival Rate of Tilapia Larvae (Oreochromis niloticus)

Pengaruh Penggunaan Jenis Pakan Alami Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Larva Ikan Nila (Oreochromis niloticus)

Authors

  • Desiana Trisnawati Tobigo Akuakultur, Fakultas Peternakan dan Perikanan, Universitas Tadulako, Palu, Indonesia.
  • Hisra Akuakultur, Fakultas Peternakan dan Perikanan, Universitas Tadulako, Palu, Indonesia.

DOI: https://doi.org/10.22487/jiagrisains.v22i3.2021.144-151

Keywords:

Ikan nila (Oreochromis niloticus), jentik nyamuk (Culex sp.), Moina sp., Rotifera sp.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan jenis pakan alami berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup larva ikan nila (Oreochromis niloticus). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2020 bertempat di Laboratorium Budidaya Perairan, Fakultas Peternakan dan Perikanan, Universitas Tadulako, Palu. Larva yang digunakan berumur 7 hari. Penelitian ini didesain dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari tiga perlakuan dan enam ulangan. Pakan yang digunakan berupa Moina sp., jentik nyamuk (Culex sp.), dan Rotifera sp. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan memberikan pengaruh yang nyata (P<0,05) terhadap pertumbuhan bobot, dan kelangsungan hidup larva ikan nila (Oreochromis niloticus). Pertumbuhan tertinggi pada larva ikan nila (Oreochromis niloticus) terdapat pada perlakuan A yaitu dengan pemberian pakan alami berupa Moina sp., sedangakan pertumbuhan terendah yaitu terdapat pada perlakuan B dengan pemberian pakan berupa Rotifera sp.

Author Biography

Hisra, Akuakultur, Fakultas Peternakan dan Perikanan, Universitas Tadulako, Palu, Indonesia.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan jenis pakan alami berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup larva ikan nila (Oreochromis niloticus). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2020 bertempat di Laboratorium Budidaya Perairan, Fakultas Peternakan dan Perikanan, Universitas Tadulako, Palu. Larva yang digunakan berumur 7 hari. Penelitian ini didesain dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari tiga perlakuan dan enam ulangan. Pakan yang digunakan berupa Moina sp., jentik nyamuk (Culex sp.), dan Rotifera sp. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan memberikan pengaruh yang nyata (P<0,05) terhadap pertumbuhan bobot, dan kelangsungan hidup larva ikan nila (Oreochromis niloticus). Pertumbuhan tertinggi pada larva ikan nila (Oreochromis niloticus) terdapat pada perlakuan A yaitu dengan pemberian pakan alami berupa Moina sp., sedangakan pertumbuhan terendah yaitu terdapat pada perlakuan B dengan pemberian pakan berupa Rotifera sp.

Published

29-12-2021

How to Cite

Tobigo, D. T., & Hisra. (2021). The Effect of Different Natural Feeds on Growth and Survival Rate of Tilapia Larvae (Oreochromis niloticus): Pengaruh Penggunaan Jenis Pakan Alami Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Larva Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Jurnal Ilmiah AgriSains, 22(3), 144–151. https://doi.org/10.22487/jiagrisains.v22i3.2021.144-151

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)